Mari kita simak tips - tips berikut ;
Pemilihan Warna
Segala sesuatu yang berada di atas meja seperti , taplak , piring , gelas , harus dapat menjadi sesuatu yang selaras . Jadi buatlah skema warna dengan mengambil warna dari salah satu objek yang berada di atas meja . Jangan memberikan terlalu banyak warna pada meja anda , dengan bermain pada daerah taplak dan piring akan membuat tampilan menjadi sesuai .
Meletakan Taplak
Cara termudah untuk menghasilkan perpaduan warna adalah dengan menambahkan tekstur warna atau pola unik dengan taplak meja anda . Namun sekali lagi jangan berlebihan dengan warna , jika anda memiliki taplak dengan berbagai motif , seimbangkan dengan beberapa objek yang memiliki warna yang sama dengan taplak meja anda .
Perpaduan Barang
Mana yang lebih sesuai dengan selera anda , simple atau penuh dengan ornamen . Jangan mengatur meja anda dengan gaya yang sama , apakah itu terlalu sederhana atau terlalu ramai dengan ornamen . Anda dapat mencampur dengan memadukan piring dan gelas yang lebih ramping dengan cendok garpu yang lebih formal , dan sebaliknya . Anda juga dapat mengatur meja anda dengan memadukan objek mengkilap dan warna flat .
Variasi Bentuk dan Ketinggian
Untuk membuat meja menjadi indah bahkan lebih , taruh barang seperti piring mengelilingi bidang meja . Dengan berbagai variasi ukuran dan tinggi pada cara penyajian . Untuk menciptakan titik fokus , tempatkan sesuatu yang lebih tinggi di tengah - tengah meja .
Buat Sesuatu Yang Menakjubkan
Anda tidak harus menaruh bunga atau bahkan membeli bunga yang indah untuk anda tempatkan di atas meja anda . Cukup dengan barang yang sudah anda miliki juga dapat menciptakan tampilan yang menakjubkan pada meja anda . Mangkuk besar , piring , bahkan dapat menjadi tempat untuk menaruh kue atau hidangan ringan di atasnya . Atau dapat anda isi dengan buah segar atau sedikit ornamen mengkilap untuk lebih indah .
Trik Menciptakan Taplak Meja Cantik
- Jika anda memiliki tapalk meja yang telah ternoda , anda dapat menyembunyika dengan menempatkan dua atau lebih taplak meja di atas satu dan yang lain . Anda dapat menciptakan kreasi pola yang unik dengan beberapa taplak meja , misal pada bagian sudut , membuat lipatan unik . atau membuat jalur persegi panjang . Setelah itu tutup taplak meja dengan hidangan favorit anda .
- Carilah taplak meja yang mudah di bersihkan , Lebih baik pilih taplak meja dari bahan katun atau linen karena mudah di bersihkan . Warna putih merupakan warna favorit yang banyak di gemari , hindari juga menempatkan setrika di atas meja . Anda dapat membuat border atau keliling taplak dengan warna yang khas .
- Untuk menghindari adanya noda , anda dapat menempatkan tisu basah atau kering di atas meja . Hal ini akan membuat tamu anda lebih nyaman jika melakukan sedikit kesalahan dengan menimbulkan noda . Namun apabila permukaan meja anda terlanjur terkena noda ,Untuk mengatasinya anada cukup menggunakan deterjen selama noda masih baru .
No comments:
Post a Comment
Apabila anda merasa artikel ini bermanfaat silahkan berkomentar yang sopan dan jangan melakukan spam.Hargailah karya orang lain dengan tidak melakukan copas . Terima Kasih...