Desain Kamar Tidur Anak

desain kamar tidur anak
Anak adalah buah hati anda sebagai pasangan suami istri,anak juga sebagai titipan TUHAN yang harus kita jaga,asuh , dan didik sebaik-baiknya . Selain itu anda harus berusaha memberikan tempat yang layak bagi anak anda . Untuk itu di dalam sebuah rumah harus ada kamar anak agar anak anda beristirahat dengan nyaman dan jangan lupa untuk mendesain kamar tidur anak anda sedemikian rupa agar anak anda merasa nyaman dan betah di rumah .

Dalam membuat desain kamar tidur anak ternyata tidak semudah yang di bayangkan . Karena anda harus menciptakan suasana nyaman dan hangat dan juga sesuai dengan karakter anak anda . Di sini Rumah idamanku akan memberikan tips menata kamar tidur anak anda .

- Pewarnaan 

Ciptakan suasana ceria pada kamar tidur anak anda dengan memberikan warna - warna pastel yang lembut dan cerah . Khusus untuk anak perempuan harus anda beri warna yang berkesan feminin seperti : pink , hijau muda , atau biru muda . Anda juga memberi warna dengan wallpaper dengan berbagai motif yang indah dan tentunya yang akan di sukai anak anda . Untuk Pewarnaan pada lantai kamar tidur anak sebaiknya anda ciptakan warna yang lebih ramai dari pada pada dindingnya , atau bisa juga dengan karpet yang berfariasi .

Desain Kamar Tidur Anak

Desain Kamar Tidur Anak


- Dekorasi 

Untuk membuat anak anda semakin betah di rumah anda bisa menambahkan dekorasi dengan berbagai bentuk seperti : Tokoh Animasi , atau Kartun kesayangan mereka . Hal yang paling penting adalah adanya komunikasi antara orang tua dan anak untuk menciptakan warna dan dekorasi yang sesuai dengan keinginan si buah hati . Karena belum tentu sesuatu yang anda anggap indah dan cocok untuk anak akan di sukai oleh anak anda juga . Tentunya dengan komunikasi dan pendekatan yang baik akan menghasilkan desain yang baik pula .

Desain Kamar Tidur Anak


- Perawatan 

Tanamkan sejak dini pada anak kesayangan anda tentang arti hidup bersih dan sehat dengan selalu menjaga kebersihan pada kamar tidur anak anda . Ajarkan kepada mereka selalu membuang sampah pada tempatnya dan selalu merapikan tempat tidur setelah bangun tidur . Dengan begitu kamar tidur anak anda akan terlihat bersih , rapi , dan tentunya nyaman yang akan membuat anak anda betah di rumah . 

Desain Kamar Tidur Anak
 
Selanjutnya mengenai desain dan model dapat anda temukan ratusan bahkan ribuan di internet , anda tinggal googling maka semua desain kamar tidur anak akan muncul . Silahkan anda pilah pilih bersama dengan anak kesayangan anda yang bisa anda jadikan acuan .

Simak semua ulasan dari Rumah Idamanku dan dapatkan informasi penting untuk mewujudkan rumah idaman anda .
 

No comments:

Post a Comment

Apabila anda merasa artikel ini bermanfaat silahkan berkomentar yang sopan dan jangan melakukan spam.Hargailah karya orang lain dengan tidak melakukan copas . Terima Kasih...